Gol Telat Karim Benzema Menangkan Real Madrid

Gol Telat Karim Benzema Menangkan Real Madrid

Real Madrid kembali mendapatkan hasil positif di bawah asuhan Zinedine Zidane yang telah kembali beberapa pekan lalu ke Santiago Bernabeu. Real Madrid nyaris saja di tahan imbang oleh Huesta jika di menit akhir pertandingan Karim Benzema tidak mencetakkan gol kemenangan untuk Real Madrid. Dalam pertandingan tersebut Zinedine Zidane berinisiatif untuk memasukkan anaknya ke dalam starter pertandingan.

Di menit awal pertandingan Luca Zidane yang berstatus sebagai penjaga gawang Real Madrid telah kebobolan dan membuat Huesta memimpin pertandingan. Tidak berselang lama Isco yang telah lama di pensiunkan sebagai starter berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-25. Gol yang di cetaknya merupakan gol kedua bagi Real Madrid sejak dirinya di masukkan kembali sebagai starter oleh Zinedine Zidane.

kedudukan sama kuat bertahan hingga pertandingan di babak pertama usai. Real Madrid kembali menaikkan tempo permainan di babak kedua dan memaksa Huesta berada dalam posisi bertahan sehingga di menit ke-62 Real Madrid berhasil membalikkan keadaan dan unggul lewat gol yang di cetak oleh Dani Ceballos.

Beberapa menit berselang Gareth Bale mendapatkan peluang yang sangat baik untuk menggandakan keunggulan Real Madrid namun sepakan yang dilakukan terlalu tinggi dan melewati mistar gawang. Huesca kemudian mengejar ketinggalan mereka di menit ke-74 lewat sundulan kepala yang dilakukan oleh Xabier Etxeita.

Hingga pertandingan hampir berakhir dengan kedudukan sama kuat dan Karim Benzema memaksa Huesta untuk pulang dengan mengantongi kekalahan setelah mencetakkan gol ke gawang Huesta di menit ke-89.Dengan kemenangan ini maka Real Madrid kokoh di posisi ketiga Klasemen dan hanya berjarak dua poin dari Atletico Madrid yang berada di posisi kedua. Huesca menelan kekalahan dan harus terdampar di dasar Klasemen dengan selisih 7 angka untuk bisa berada di zona aman klasamen La Liga Spanyol.

Valencia Ke Final Usai Singkirkan Real Betis

Untuk pertama kalinya dalam 11 tahun Valencia akhirnya berhasil mencapai final Copa del Rey. kemenangan agregat 3-2 melawan Real Betis membawa Valencia bertemu dengan juara bertahan yakni Barcelona. Pada leg pertama Real betis telah berhasil unggul terlebih dulu dengan kedudukan 2-0 namun setelah pertandingan memasuki 1 jam maka Valencia berhasil bangkit dan akhirnya menyamakan kedudukan di masa injury time.

kedudukan keduanya seimbang pada leg pertama di markas Real betis tiga pekan yang lalu. Dengan modal gol tandang maka Valencia jauh lebih di unggulkan dari pada Real Betis di leg kedua kali ini. Bermain di markas sendiri juga menjadi tambahan keunggulan tersendiri bagi Valencia. Real Betis tampak bermain dengan sangat argresif pada pertandingan melawan Valencia namun beberapa peluang yang di ciptakan oleh para pemain Real Betik belum mampu memberikan kemenagan untuk melaju ke final.

Di babak pertama pertandingan kedua tim berakhir dengan kedudukan sama kuat tanpa adanya gol yang tercipta. Kebuntuan dari tuan rumah baru tercipta setelah 11 menit berjalan di babak kedua. Rodrigo menjadi pencetak gol kemenangan bagi Valencia lewat assits yang diberikan oleh Gameiro. kemenangan Valencia bertahan hingga pertandingan usai dan telihat bahwa para pemain dari Real Betis kesulitan untuk menyamakan kedudukan di markas Valencia.

Kemenangan Valencia kali ini merupakan sesuatu yang special setelah 11 tahun lamanya tidak mencapai final Copa del Rey. Real Betis sendiri berada dua peringkat diatas Valencia dalam klasemen La Liga Spanyol dan terpaut tiga poin lebih unggul dari Valencia namun hal tersebut tidak menunjukkan bahwa Valencia tidak mampu bersaing dengan tim yang berada di peringkat di atasnya dalam klasemen La Liga Spanyol.

Real Madrid Gapai Posisi Kedua Setelah Kalahkan Atletico Madrid

Real Madrid dalam laga perebutan posisi kedua di La Liga Spanyol berhasil menumbangkan Rival berat mereka yakni Atletico Madrid. Bermain di markas Wanda Metropolitano tidak membuat Atletico Madrid tampil dengan maksimal melawan Real Madrid. Laga El Derbi Madrileno lebih di dominasi oleh Real Madrid dan tuan rumah harus tertinggal gol di menit awal pertandingan.

Los Merengues berhasil mencuri gol dari tuan rumah di menit ke-16 lewat tendangan penjuru yang berhasil di mamfaatkan oleh Casemiro dan membobol gawang yang dijaga oleh Jan Oblak. Keunggulan Real Madrid tidak bertahan lama karena ntoine Griezmann dengan cepat menyamakan kedudukan dengan memasukkan bola lewat sela kedua kaki Thibaut Courtois. Alat bantu VAR kemudian di gunakan untuk mengidentifikasi gol yang terjadi tersebut dan wasit tetap mengesahkan gol penyama kedudukan tersebut.

Menjelang dua menit berakhirnya babak pertama terjadi pelanggaran yang membuat wasit kembali menggunakan VAR untuk memutuskan hadiah pinalti yang di berikan untuk Real Madrid. Jose Gimenez melakukan tekel pada VInicius yang menyebabkan wasit menunjuk titik putih sebagai sanksi dari insiden tersebut. Ramos yang menjadi eksekutor pinalti tersebut berhasil membawa Real Madrid kembali unggul di babak pertama dengan skor 2-1.

Di babak kedua Atletico Madrid sebenarnya berhasil mengejar ketinggalan di menit ke-54 namun dengan bantuan dari VAR gol tersebut tidak di sahkan dan di anulir oleh wasit sebagai pelanggaran off-side. Gareth Bale yang baru saja di turunkan dari bangku cadangan membuat jarak Real Madrid semakin tidak terkejar oleh Atletico Madrid setelah membobol gawang Jan Oblak di menit ke-74. Dengan kemenangan ini maka Real Madrid berhasil naik ke posisi kedua dan berada tepat di bawah rival sejati mereka Barcelona dengan selisih 5 poin.

Dua Gol Lionel Messi Berhasil Tahan Imbang Valencia

Dalam laga lanjutan La Liga Spanyol mempertemukan klub raksasa Barcelona dengan Valencia. Barcelona yang bermain di markas Camp Nou tampaknya tidak di untungkan karena Valencia ternyata bermain cukup baik meski tampil sebagai tim tamu. Dimenit awal pertandingan tampak bahwa Valencia bermain sangat agresif dan langsung mengempur pertahanan dari Barcelona.

Di menit awal Valencia sudah hampir mendapatkan gol jika sepakan dari Parejo gagal di selamatkan oleh Marc-Andre ter Stegen. Tidak berselang lama kemudian giliran Barcelona memberikan serangan balik ke Valencia namun peluang yang di ciptakan oleh Messi dan Philippe Coutinho masih belum mampu membuahkan gol. Valencia kemudian berhasil mencetak gol di menit ke-24 melalui serangan balik yang di akurasi dengan cepat oleh Gameiro.

Kemudian di menit ke-31 Roberto melakukan pelanggaran dan wasit kemudian memberikan hasiah pinalti kepada Valencia. Pinalti tersebut kemudian di eksekusi dengan baik oleh Parejo dan Valencia berhasil menggandakan keunggulan di babak pertama. Tujuh menit berselang hadiah pinalti kemudian di berikan lagi oleh wasit namun kali ini Barcelona yang berhasil mendapatkan pinalti tersebut.

Tanpa ragu maka Lionel Messi di tunjuk sebagai algojo dan berhasil menuntaskan pinalti sehingga ketinggalan jarak dengan Valencia menjadi lebih kecil. Di babak kedua kesempatan untuk menambah gol kemenangan bagi Valencia terjadi sebanyak dua kali namun aksi dari Rodrigo masih gagal ketika berhadapan satu lawan satu dengan ter Stegen.

Kegagalan tersebut kemudian menjadi kunci bagi Barcelona untuk menyamakan kedudukan lewat tendangan jarak jauh yang dilakukan oleh Lionel Messi di menit ke-64. Aksi dari sang legenda sepakbola tersebut berhasil membawa Barcelona menyamakan kedudukan dengan Valencia dan pertandingan keduanya harus berakhir dengan skor imbang 2-2.