Penyakit Lansia Yang Dapat Terjadi Pada Usia Muda

Image result for Diabetes Mellitus Tipe 2

Banyak yang menganggap bahwa seseorang yang telah berusia lanjut maka penyakit yang mungkin akan dideritanya pun menjadi lebih banyak. Biasanya penyakit seperti ini sering disebut sebagai penyakit degeneratif.

Penyakit degeneratif ini sangat wajar jika dialami oleh seseorang yang telah menginjak usia 60 tahun keatas. Namun, penyakit ini juga bisa dialami oleh seseorang yang masih berusia muda. Hal tersebut karena terdapat sejumlah faktor yang mempengaruhi seseorang mengalami penyakit degeneratif di usia muda seperti faktor gaya hidup.

Beriku beberapa jenis penyakit degeneratif yang dapat dialami oleh seseorang yang masih berusia muda, seperti

> Diabetes Mellitus Tipe 2

Untuk jenis penyakit diabetes mellitsu tipe 2 ini biasanya hanya bisa terjadi terhadap seseorang yang telah memasuki usia 40 – 50 tahun. Akan tetapi, penyakit ini pun dapat terjadi terhadap remaja dan juga anak – anak. Hal tersebut disebabkan oleh tingginya gula darah dalam tubuh.

Usahakan untuk mengurangi konsumsi sejumlah makanan yang mengandung nitrosamin, nitrat serta nitrit agar terhindar risiko terkena penyakit diabetes mellitus tipe 2 ini.

> Stroke

Biasanya stroke bisa terjadi karena adanya kerusakan pada jaringan otak, pembuluh darah arteri menuju ke bagian otak tersumbat, robek ataupun bocor.

Penyebab strok sendiri disebabkan oleh kolestrol, tingginya gula darah, obesitas serta diabetes. Untuk itu mulailah menjalani gaya hidup sehat agar dapat terhindari dari penyakit ini.

> Osteoporosis

Osteoporosis adalah penyakit degeneratif yang dapat menyebabkan massa tulang menjadi rendah dan juga kualitas jaringan menjadi menurun. Untuk itu mulailah menjalani hidup sehat agar dapat terhindar dari osteoporosis.

Salah satu penyebab osteoporosis dapat terjadi karena terlalu sering merokok serta mengonsumsi minuman beralkohol.