Liverpool Kembali Gagal Petik Kemenangan Penuh

 

Liverpool kembali di tahan imbang oleh West Ham United setelah sebelumnya di tahan imbang di markas sendiri oleh Leichester City di pekan lalu. Kehilangan dua kali kemenangan penuh membuar jarak dengan Manchester City yang berada di urutan kedua kian menipis. Kini selisih jarak diantara keduanya hanya 3 poin dan Manchester City punya peluang yang besar untuk bisa menyalip Liverpool di pertandingan pada Rabu malam nanti.

Kemenangan pada pertandingan saat melawan West Ham United sebenarnya masih dapat memberikan jarak 5 poin dari Manchester City namun pada kenyataannya Tim asuhan dari Jurgen Klopp tersebut masih gagal mendapatkan poin penuh. Gol yang di cetak oleh Sadio Mane juga merupakan hasil yang disahkan oleh wasit karena umpan dari James Milner sebenarnya tampak berada di posisi offside.

Liverpool yang memimpin pertandingan di menit awal babak pertama tersebut tidak mampu bertahan lama sebab The Hammers meyamakan kedudukan di menit ke-28 lewat Antonio yang berhasil menembus pagar betis dan menjangkau tendangan bebas yang di lakukan oleh Felipe Anderson. Mohamed Salah juga tidak mampu memberikan kontribusi gol dalam pertandingan tersebut.

Hasil imbang dua kali beruntun dalam pertandingan terakhir tampak mengecewakan bagi Jurgen Klopp. Pencapaian positif untuk bertahan di peringkat pertama mungkin akan segera berakhir jika pasukan dari Jurgen Klopp tidak kunjung mendapatkan hasil positif di pertandingan selanjutnya. Manchester City semakin memperkecil jarak dan mungkin akan menyalip mereka di pekan ini jika hasil positif kembali di petik dalam pertandingan pada Rabu malam nanti.