Portugal Masih Di Tahan Imbang Oleh Serbia

Portugal Masih Di Tahan Imbang Oleh Serbia

Kualifikasi Euro 2020 kali ini dilewati oleh Portugal dengan dua kali pertandingan imbang. Pada pertandingan pembukaan melawan Ukraina di pekan lalu portugal juga masih bermain imbang dan kini hasil imbang kembali di peroleh Portugal saar melawan Serbia.

Meskipun dalam pertandingan tersebut Portugal lebih mendominasi jalannya pertandingan namun kesalahan di menit awal membuat Portugal ketinggalan satu gol. Hadiah pinalti harus di berikan oleh wasit kepada Serbia akibat kesalahan yang dilakukan oleh barisan pertahanan dari Portugal.

Cristiano Ronaldo yang di percaya sebagai sang kapten mencoba untuk mengejar ketinggalan namun dirinya harus mengalami cedera dan di tarik dari lapangan saat pertandingan baru berjalan setengah jam. Cristiano Ronaldo terlibat cedera ketika ingin mengambil umpan yang di berikan oleh Bernardo Silva.

Pizzi kemudian dimasukkan untuk menggantikan posisi dari sang kapten. ketinggalan Portugal akhirnya berhasil di balas pada menit ke-42 lewat tembakan keras yang dilakukan oleh Danilo Pereira. Serangan demi serangan kemudian kembali terjadi di kedua pihak namun hasil positif masih gagal di raih oleh kedua tim dan pertandingan kedua tim harus berakhir dengan hasil imbang.

Kegagalan Portugal dalam mencapai hasil maksimal dalam pertandingan tersebut sangat di keluhkan oleh Cristiano Ronaldo. Ronaldo berharap rekan rekannya di Portugal dapat bermain lebih baik lagi sehingga Portugal dapat lolos dari Kualifikasi Euro 2020 ini.

Hongaria Dapatkan kemenangan Perdana Di Kualifikasi Euro 2020

Hongaria yang tergabung di dalam Grup E bersama dengan Kroasia, Wales, Azerbaijan dan Slovakia berhasil meraih kemenangan perdana mereka saat menjamu Kroasia. Mempunyai penguasaan bola yang tidak begitu banyak dilapangan tidak membuar tim Hongaria kalah dari Kroasia dalam pertandingan Di Kualifikasi Euro 2020. Meski terlebih dahulu unggul di menit ke-13 lewat Ante Rebic namun Kroasia masih gagal memetik hasil positif saat bertandang ke markas Hongaria.

Hongaria yang bermain dengan tenang berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-34 lewat umpan matang yang di berikan oleh Balazs Dzsudzsak kepada adam Szalai dan berhasil di tuntaskan ke gawang Kroasia. Skor 1-1 menjadi akhir dari pertandingan keduanya di babak pertama. Di babak kedua permainan dari Hongaria semakin baik dan berkali kali Hongaria berhasil memberikan tekanan kepada daerah pertahanan dari Kroasia.

Pada menit ke-76 usaha dari Hongaria akhirnya membuahkan sebuah gol kemenangan lewat sontekan dari Mate Patkai. Dimasa injury time Kroasia nyaris menyamakan kedudukan lewat aksi dari Luka Modric namun tembakan yang dilakukannya terlalu keras dan akhirnya menyamping ke sisi kiri gawang. Kehabisan waktu dan tidak adanya peluang yang baik dari para pemain Kroasia menyebabkan Luka Modric dan rekan rekannya harus menyerah dan pulang dengan kekalahan.

Dengan kemenangan Hongaria 2-1 atas Kroasia maka posisi ketiga berhasil diamankan dan hanya berselisih gol dari Slovakia yang berada di puncak Klasemen. Sementara Kroasia yang menelan kekalahan harus puas berada di posisi keempat dan harus bekerja keras untuk bisa lolos dari babak Kualifikasi Euro 2020 kali ini.